PEMBUATAN KOLAM BUDIDAYA IKAN LELE DENGAN SISTEM KOLAM BIOFLOK DAN PEMBERI PAKAN OTOMATIS
DOI:
https://doi.org/10.35718/pikat.v5i2.1280Keywords:
catfish, community service, bioflok pond, fish pondAbstract
Tri Dharma Perguruan Tinggi merupakan kewajiban mahasiswa, salah satunya melalui program sinergi kepada mitra sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat. Program ini bertujuan untuk memberikan pengalaman ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK) serta solusi terhadap permasalahan di suatu daerah. Berdasarkan hasil survei yang dilakukan oleh kelompok 1J, diputuskan bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan di Kelurahan Sungai Merdeka RT. 07 KM. 36, Kecamatan Samboja Barat, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur. Pertumbuhan populasi dan kebutuhan pangan yang meningkat menjadikan sektor pertanian, termasuk budidaya ikan, sebagai aspek penting untuk pemenuhan kebutuhan protein hewani. Program ini bertujuan untuk mengimplementasikan teknologi inovatif dalam budidaya ikan lele (Clarias sp.), dengan menggabungkan sistem kolam bioflok dan pemberi pakan otomatis. Sistem bioflok akan meningkatkan kualitas air dan efisiensi pemeliharaan ikan, sementara pemberi pakan otomatis akan mengoptimalkan manajemen pakan, mengurangi pemborosan, dan memenuhi kebutuhan nutrisi ikan secara tepat. Dari 25 responden, hasil survey menyatakan bahwa 2% sangat tidak setuju, 13% tidak setuju, 27% netral, 32% setuju dan 26% sangat setuju dengan keberspelaksanaan program bioflok ini.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat ITK (PIKAT)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.